Mobil Keluaran Terbaru Hybird Dari Honda

New Accord Hybird Mobil Keluaran Terbaru Dari Honda


mobil keluaran terbaru

Persaingan Mobil Keluaran Terbaru untuk masa depan yang efisien terus bergulir dan juga semakin memanas. Untuk jenis mobil Plug-in Hybrid (PHEV) New Honda Accord Hybrid sanggup memberikan kejutan dalam konsumsi bahan bakarnya yang super irit.

Honda resmi perlihatkan galeri foto dan spesifikasi dari generasi terbaru Accord Sedan dan Coupe model 2013. Tidak hanya itu, model New Honda Accord Hybrid dan Plug-in Hybrid (PHEV) juga ikut diperlihatkan juga.

Pada saat pengenalan di ajang Los Angeles Auto Show 2012, Honda juga mengumumkan bahwa mobil keluaran terbaru New Honda Accord Hybrid akan mulai beredar 14 Januari 2013. Dengan target pertama kota California dan New York dengan dibanderol harga cukup murah yaitu US$39.780 atau setara dengan Rp 381 jutaan.

Mobil Keluaran Terbaru Hybird Honda Menggunakan Mesin Ramah Lingkungan


Mobil Keluaran Terbaru Honda Accord Sedan dan Coupe 2013 akan menggunakan mesin baru yang ramah lingkungan. Mengandalkan mesin bensin kapasitas 2.4 liter empat silinder. Performa mesin ini sanggup hasilkan tenaga hingga 185 hp dengan torsi puncaknya mencapai 240 Nm. Sedangkan untuk mesin yang sama pada model Accord Sport akan memiliki tenaga 189 hp dan torsi 246 Nm.

Untuk varian tertinggi akan tersedia mesin bensin 3.5 liter V6. Dengan performa mesin ini dapat menghasilkan tenaga 278 hp serta torsinya 341 Nm. New Honda Accord Plug-In Hybrid 2014 sendiri akan andalkan mesin i-VTEC 4 silinder kapasitas 2.0 liter. Mesin bensin ini memiliki daya 137 hp dan akan didukung motor listrik bertenaga 59 hp, sehingga tenaga totalnya 196 hp. Untuk motor listriknya ini akan didukung baterai lithium-ion kapasitas 6,7 kWh.

Efisiensi dalam konsumsi BBM untuk mesin 2.4 liter, mobil keluaran terbaru Honda mencatat penggunaan rata-rata dapat mencapai 12,7km/lt (Menggunakan transmisi manual 6 percepatan). Sedang untuk versi mesin 3.5 liter V6 konsumsi BBM rata-rata dapat dicapai 10,6km/lt, juga menggunakan jenis transmisi manual 6 percepatan.

Sejumlah teknologi diserap oleh Accord PHEV seperti rearview camera, lampu-utama LED, LED daytime running lights (DRL), Adaptive Cruise Control. Akan ada 2 pilihan warna White Orchid Pearl dan Crystal Black Pearl, yang sama seperti Honda Accord. Sementara warna Burnished Silver Metallic hanya ditemukan di Accord PHEV

Pada mobil keluaran terbaru Honda varian Plug-in Hybrid akan menyediakan 3 pilihan mode. yang pertama all-electric, kedua gasoline-electric dan yang ketiga direct-drive. Pada pemilihan mode pertama yang menggunakan 100 persen tenaga listrik mobil akan sanggup melaju hingg jarak sekitar 16-24 km. Namun untuk penggunaan kombinasi kedua mesin total jarak tempuh mobil dapat mencapai 805 km.

Total tenaga yang dihimpun tersebut mengalahkan Toyota Prius Plug-in Hybrid (138 hp), Chevrolet Volt (149 hp) dan Ford Fusion Energi Plug-in Hybrid (188 hp). Tenaga mesin 2,0 liter Accord di atas pun lebih besar dari Toyota Prius Plug-in Hybrid. Keterangan diperoleh dari berbagai sumber










0 comments:

Post a Comment

 

Mobil Keluaran Terbaru Copyright © 2011-2012 | Powered by Blogger